PERAN HUMAN RESOURCE DAN PERGURUAN TINGGI DALAM MEMBENTUK TALENT

Saat ini dunia global memiliki standar sendiri dalam menentukan kualitas sumber daya manusia (SDM). Hal ini tentu tidak luput dari peran institusi pendidikan dalam mendidik generasi ke generasi agar dapat menjadi penerus bangsa. Tidak hanya dunia pendidikan, SDM yang berkualitas juga dapat di ciptakan di dalam dunia industri melalui peran Human Resource (HR).

Hal inilah yang mendasari BINUS Online Learning (BOL) dan BINUS Graduate Program (BGP) mengadakan HR Gathering yang bertajuk “Learning & Talent Development” yang bertempat di Hotel Sari Pan Pasific pada Jumat (14/11) lalu.

Acara yang dihadiri oleh berbagai level HR di beberapa perusahaan bertaraf multinasional di Jabodetabek ini, mengundang Herlina Permata Sari selaku EVP Human Capital Development & Public Affair Soho Global Health (SGH). Dalam presentasinya, Herlina menyampaikan secara gamblang strategi yang dilakukan oleh SGH dalam mengelolah SDM dan membekali mereka, baik dengan pendidikan maupun dengan sistem bekerja.

Sekarang ini peran HR tidak lagi hanya membangun sistem untuk kesejahteraan perusahaan tetapi juga untuk kesejahteraan Indonesia dengan mengembangkan SDM yang ada menjadi seorang talent. Materi ini ternyata disambut baik oleh para peserta. Berbagai pertanyaan diajukan dan berbagai hal diperbincangan dalam seminar ini.

Bersamaan dengan acara ini, BINUS UNIVERSITY juga memperkenalkan salah satu program baru di BGP yaitu Magister Teknik Industri. Para HR yang diundang ini memang sebagian besar dari perusahaan dibidang retail dan manufaktur. Para HR ini tidak hanya dapat mengembangkan SDM dengan sistem yang diberikan oleh Herlina, tetapi juga dengan memberikan pendidikan yang lebih tinggi untuk membentuk pola pikir dan mengenal dunia industri ini dengan lebih baik.

“Melalui acara ini, diharapkan BINUS UNIVERSITY dapat semakin dikenal oleh industri secara luas dan dapat menjalin networking untuk para HR menemukan talenttalent yang mereka butuhkan agar target BINUS UNIVERSITY, 2 dari 3 lulusannya dapat bekerja diperusahaan multinasional dapat terwujud.” Tutup Hengky Kurniawan selaku Manager Marketing. (AL)

Whatsapp