Ini 5 Alasan Harus Berkuliah S2 Ilmu Komunikasi di BINUS
Ilmu Komunikasi merupakan bidang studi yang diperlukan di era digitalisasi seperti sekarang. Bagaimana tidak? Program studi yang satu ini memberikan pemahaman lebih tentang bagaimana cara berkomunikasi yang baik, meliputi cara membagikan sampai menerima pesan tersebut. Itulah mengapa melanjutkan pendidikan di jurusan ini dapat menjadi pilihan terbaik.
BINUS University juga memiliki program studi S2 Ilmu Komunikasi yang menawarkan kurikulum yang komprehensif, sehingga dapat ditempuh dalam waktu 1,5 tahun saja. Total SKS yang akan ditempuh adalah 36 SKS dengan pengajar-pengajar yang berpengalaman. Siapa saja dosen yang mengajar di Magister Ilmu Komunikasi BINUS University?
Rekam Jejak Pengajar S2 Ilmu Komunikasi BINUS University
Agar Anda semakin mengenal para pengajar S2 Ilmu Komunikasi BINUS University, berikut daftar kelima dosen yang ada di universitas ini.
1. Dr. La Mani, S.IP., M.Sc.
Pengajar yang pertama adalah Dr. La Mani, S.IP., M.Sc. yang berperan sebagai lektor di kampus ini. Sebagai seseorang yang sudah mencapai golongan IV/a, beliau memiliki banyak penelitian di bidang terkait. Setiap tahunnya, beliau memiliki research and publication yang bervariasi, mulai dari media, digital marketing, sampai politik.
Beliau bahkan pernah mengadakan program pengabdian di Balaraja, Tangerang untuk memajukan Desa Cangkudu melalui perkembangan teknologi. Melihat prestasi dan aksi-aksi yang pernah dilakukan olehnya, menunjukkan bahwa beliau merupakan salah satu dosen berkompetensi di Magister Ilmu Komunikasi BINUS University.
2. Dr. Muhamad Aras, S.Pd., M.Si
Berikutnya, ada Dr. Muhamad Aras, S.Pd.,M.Si yang menjadi seorang dosen sekaligus Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi BINUS University. Sebelum menjadi seorang ketua program studi, beliau telah merintis karier sebagai tenaga pengajar sejak 2006 hingga kini berhasil menjadi lecturer specialist S3.
Selain mengajar S1 Ilmu Komunikasi, dirinya juga sempat diberi kepercayaan untuk mengembangkan S2 Ilmu Komunikasi di kampus ini. Tugasnya meliputi kurikulum sampai koordinasi pengajar dan mahasiswa, sehingga program studi tersebut dapat berjalan sebagaimana mestinya.
3. Dr. Virienia Puspita, S.Sos., M.Pd.
Dosen lainnya yang turut menjadi pengajar di program studi S2 Ilmu Komunikasi BINUS University adalah Dr. Virienia Puspita, M.Si. Beliau ini merupakan alumni dari Universitas Prof. Dr. Moestopo (S.Sos.), Universitas Negeri Jakarta (M.Pd.), serta Universitas Padjadjaran (Dr.).
Pengalaman mengajarnya juga telah dimulai sejak tahun 2002. Saat itu, dirinya mengawali kariernya di Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, lalu melanjutkan ke Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi LSPR, kemudian masuklah ke BINUS University.
4. Dr. Z. Hidayat, M.M., M.Si.
Dr. Z. Hidayat, M.Si. menjadi salah satu pengajar di S2 Ilmu Komunikasi BINUS University yang tak kalah menarik latar belakangnya. Sebagai seseorang yang memiliki dua gelar master sekaligus, artinya beliau pernah menempuh pendidikan S2 di dua program studi dalam waktu yang berbeda.
Riwayat pendidikannya dimulai dengan memperoleh gelar Ir. di Universitas Mataram, berlanjut ke Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Nusantara dan mendapatkan gelar M.M., lalu masuk ke Universitas Indonesia hingga berhasil menyandang M.Si. sekaligus Dr..
Pengalaman mengajar beliau juga telah malang-melintang di berbagai universitas. Pertama, ia menjadi dosen di Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie. Kemudian, dirinya masuk ke Universitas Esa Unggul, Universitas Tarumanegara, Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi LSPR, dan barulah menjadi dosen tetap di BINUS University.
5. Mgr. Irmawan Rahyadi. S.Sos., PhD.
Terakhir, ada Mgr. Irmawan Rahyadi. S.Sos., PhD. yang telah menempuh pendidikan dari berbagai belahan dunia. Dirinya mulai terjun ke dunia akademik dengan menjadi mahasiswa S1 Public Relations di Universitas Indonesia, lalu melanjutkan Charles University yang ada di Prague dengan mengambil jurusan Electronic Culture and Semiotics, dan mengejar gelar doktornya di Universitas Brunei Darussalam.
Itulah lima nama dosen S2 Ilmu Komunikasi BINUS University yang telah berpengalaman serta aktif dalam hal pengajaran maupun riset dan publikasi. Tentunya, profil akademisi di tempat Anda kuliah sangat memengaruhi capaian target belajar Anda. Ditambah lagi, kurikulum yang ditawarkan oleh BINUS juga mendorong Anda untuk bisa menyelesaikan studi selama 1,5 tahun saja. Nah, untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai program studi Magister Ilmu Komunikasi BINUS University, silakan kunjungi website kami di sini!