Perlukah Strategi Penjualan? Berikut 5 Strategi yang Bisa Anda Pakai

Setiap bisnis memerlukan strategi penjualan agar bisnis tersebut panjang umur dan terus mendapatkan keuntungan. Persaingan dunia bisnis tidak hanya terjadi dalam segi kualitas produk atau barang dan jasa yang dijual. Hal tersebut juga berlaku dalam persaingan strategi penjualan. Lalu, apa yang disebut sebagai strategi penjualan? Berikut penjelasan lengkapnya!

 

Kenali Apa Itu Strategi Penjualan

Strategi penjualan adalah perencanaan dengan penuh perhitungan agar penjualan produk dan jasa meningkat. Strategi penjualan digunakan untuk menarik minat masyarakat terhadap produk dan jasa yang Anda jual. Strategi penjualan tidak sebatas pelanggan membeli produk Anda, tetapi bagaimana caranya agar pelanggan tersebut datang kembali untuk membeli produk Anda lagi.

Untuk menentukan strategi penjualan tidak boleh sembarangan. Anda harus memperhatikan langkah demi langkah agar tidak salah jalan hingga mengalami kerugian. Itulah mengapa strategi penjualan memerlukan perhitungan. Hasil akhir dari strategi penjualan adalah membuat perusahaan memiliki keuntungan yang terus meningkat.

 

Manfaat Strategi Penjualan untuk Bisnis

Jika Anda hanya berdiam diri menunggu pelanggan datang, Anda harus siap menunggu lebih lama, sebab kompetitor Anda akan melakukan berbagai cara untuk menarik pelanggan yang Anda miliki dengan strategi penjualannya. Lantas, apa saja manfaat memiliki strategi penjualan untuk bisnis?

  • Tolok ukur keberhasilan

Keberhasilan suatu perusahaan dilihat dari seberapa banyak produk yang berhasil mereka jual. Hal tersebut membuktikan bahwa banyak konsumen yang percaya dengan produk yang mereka hasilkan.

  • Pedoman menjalankan bisnis

Strategi penjualan yang berhasil dapat menjadi pedoman dalam mencari inovasi untuk periode-periode berikutnya. Sebaliknya, apabila strategi penjualan tahun lalu tidak mendapatkan hasil yang memuaskan, strategi tersebut bisa menjadi media pembelajaran dalam menentukan strategi penjualan yang baru.

  • Koordinasi tim jadi lebih baik

Strategi penjualan berisikan tugas-tugas yang harus dilakukan oleh setiap tim yang terlibat. Dengan mengikuti strategi tersebut, koordinasi tim menjadi lebih baik dan lebih mudah karena langkah demi langkahnya sudah tergambar jelas di dalam strategi penjualan.

 

5 Strategi Penjualan yang Bisa Anda Pakai

Dalam menunjang kegiatan bisnis, strategi penjualan apakah yang sesuai dengan kondisi pasar saat ini?  Berikut ulasannya untuk Anda.

  • Kenali betul target market Anda

Hal pertama yang mesti Anda lakukan adalah dengan mengenal betul target market atau target pasar Anda. Hal tersebut mencakup usia, pendidikan, pekerjaan, hingga gender target pasar Anda. Bila Anda menjual produk atau barang otomotif, target pasar Anda lebih banyak laki-laki daripada wanita. Sebaliknya, apabila Anda menjual peralatan dapur, target pasar Anda adalah ibu rumah tangga.

  • Buat rencana penjualan

Apabila perusahaan dan brand Anda belum dikenal banyak orang, rencana yang perlu Anda lakukan pertama kali adalah meningkatkan brand awareness atau pengetahuan masyarakat terhadap produk yang Anda miliki. Apabila masyarakat sudah mengetahui produk yang Anda jual, langkah selanjutnya adalah conversion atau konversi, yaitu tindakan yang harus dilakukan setelah konsumen mengetahui dan tertarik dengan produk Anda.

  • Padu padankan teknik 4P

Teknik 4P adalah perpaduan dari product, price, place, dan promotion. Konsumen sangat memperhatikan kualitas suatu barang. Apabila barang tersebut dikenal mudah rusak, konsumen tidak akan datang kembali, bahkan tidak melakukan konversi sama sekali. Harga barang sebaiknya disesuaikan dengan kualitas serta target pasar Anda. Apabila produk yang Anda miliki memiliki kualitas tinggi dan target pasar Anda adalah orang-orang dengan kelas ekonomi menengah ke atas, sah-sah saja Anda mematok dengan harga mahal.

  • Gencarkan promosi

Promosi adalah langkah terakhir dalam melakukan strategi penjualan. Tujuannya jelas, yaitu meraih brand awareness konsumen. Lakukan secara terus menerus agar brand yang Anda miliki sudah dikenali oleh masyarakat. Dengan demikian, konsumen akan datang dengan sendirinya meskipun banyak kompetitor menjual produk yang sama dengan Anda.

  • Berikan diskon atau potongan harga

Jangan ragu untuk memberikan diskon atau potongan harga kepada konsumen Anda. Produk diskon adalah produk yang banyak diminati oleh konsumen. Biasanya, perusahaan atau brand melakukan hal tersebut sebagai strategi penjualan. Apabila kualitas produk sudah baik, biasanya konsumen akan datang kembali meskipun tidak diberikan diskon atau potongan harga.

Itulah strategi penjualan yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan penjualan produk dan jasa yang Anda miliki. Tertarik untuk mempelajari strategi penjualan lebih dalam? Bergabunglah di BINUS GRADUATE PROGRAM yang menyediakan program studi Magister Ilmu Komunikasi. Informasi lebih lengkap mengenai program studi tersebut, bisa Anda klik di sini!

Whatsapp